Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Baru Listing, Saham POLA Melejit Langsung Terkena Auto Reject

Saham emiten baru PT Pool Advista Finance Tbk mengalami lonjakan sebesar 68,89% atau terkena auto rejection atas, setelah resmi dicatat di Bursa Efek Indonesia hari ini, Jumat (16/11/2018).
Jajaran direksi dan komisaris PT Pool Advista Finance Tbk. menekan layar sentuh tanda dimulainya perdagangan BEI sekaligus pencatatan perdana saham perseroan dengan kode saham POLA, Jumat (16/11/2018)./Bisnis-Emanuel B Caesario
Jajaran direksi dan komisaris PT Pool Advista Finance Tbk. menekan layar sentuh tanda dimulainya perdagangan BEI sekaligus pencatatan perdana saham perseroan dengan kode saham POLA, Jumat (16/11/2018)./Bisnis-Emanuel B Caesario

Bisnis.com, JAKARTA—Saham emiten baru PT Pool Advista Finance Tbk mengalami lonjakan sebesar 68,89% atau terkena auto rejection atas, setelah resmi dicatat di Bursa Efek Indonesia hari ini, Jumat (16/11/2018).

Saham emiten pembiayaan dengan kode POLA ini dilepas kepada investor publik dalam penawaran umum perdana saham di harga Rp135. Setelah dibuka di pasar sekunder, harga sahamnya melonjak menjadi Rp228.

Meskipun demikian, harga saham POLA sempat tidak bergerak selama beberapa waktu di awal perdangangan akibat rendahnya permintaan. Saham perseroan baru bergerak setelah 5 menit dicatatkan.

Peningkatan harga yang mencapai 93 poin atau 68,89% tersebut hanya terjadi dari satu kali transaksi dengan volume 2 lot senilai Rp45.600.

Raden Ari Priyadi, Direktur dan Sekretaris Perusahaan Pool Advista Finance, mengatakan bahwa saham perseroan memang mengalami kelebihan permintaan selama masa penawaran umum. Dari 800 juta saham yang ditawarkan perseroan, permintaan yang masuk mencapai 1,69 miliar saham.

Dari hasil IPO ini, perseroan menerima dana segar sekitar Rp108 miliar. Setelah dikurangi biaya emisi, 50% dana tersebut akan digunakan untuk belanja modal dan 50% untuk modal kerja perseroan.

“Ini baru awal dari sejarah kami masuk bursa. Nanti kami akan berkonsultasi dengan pemegang saham, tetapi secara manajemen kami tidak akan melakukan intervensi atas saham yang sudah dilepas di pasar,” katanya dalam konverensi pers, Jumat (16/11/2018) menanggapi pertanyaan terkait kurang likuidnya saham perseroan.

Saat ini, mayoritas saham perseroan dimiliki oleh PT Pool Advista Indonesia Tbk. (POOL) sebesar 76,08% dan investor publik 23,92%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper