Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini 4 Rekomendasi Saham Samuel Sekuritas

Di tengah pelemahan indeks harga saham gabungan (IHSG), Samuel Sekuritas merekomendasikan empat emitan yang layak dibeli pada perdagangan hari ini.
Pengunjung beraktivitas di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham, di Jakarta, Senin (19/2/2018)./JIBI-Dedi Gunawan
Pengunjung beraktivitas di dekat papan elektronik yang menampilkan perdagangan harga saham, di Jakarta, Senin (19/2/2018)./JIBI-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA--Di tengah pelemahan indeks harga saham gabungan (IHSG), Samuel Sekuritas merekomendasikan empat emitan yang layak dibeli pada perdagangan hari ini.

Analis Samuel Sekuritas Muhamad Makky Dandytra mengatakan, ada beberapa emiten yang bisa dibeli saat melemah.

"Beli, saham PGAS, CPIN, INDY dan TLKM," tulis Makky dalam riset, Senin (3/9/2018).

Makky juga merekomendasikan dua saham untuk dijual yakni PT Bank Tabungan Negara Tbk. (BBTN) dan PT AKR Corporindo Tbk. (AKRA).

Dia juga menilai, kinerja indeks harga saham gabungan (IHSG) berpotensi menguji level 6.110. Menurutnya, indikasi penurunan IHSG (6,018) mulai berakhir dan IHSG kembali dapat naik menguji Resistance di 6,110.

Menurutnya, koreksi masih berpotensi terjadi, akan tetapi dengan mendekati 5,950, maka koreksi sudah cukup dan IHSG sudah dapat melanjutkan kenaikan.

Makky juga percaya IHSG akan mengawali uptrend menuju 6.400 dengan breakout 6.110 di awal September 2018. Katanya, perlu diwaspadai bila terjadi penurunan di bawah 5.800 baru memunculkan peringatan akan ancaman downtrend.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper