Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Astra Agro Lestari (AALI) Urung Merambah Produksi Biodiesel

PT Astra Agro Lestari Tbk. urung merambah produksi biodiesel sejalan dengan masih besarnya kapasitas produksi di dalam negeri dan fasilitas produksi bahan bakar fosil yang tidak dimiliki perseroan.
Astra Agro Lestari/Istimewa
Astra Agro Lestari/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA — PT Astra Agro Lestari Tbk. urung merambah produksi biodiesel sejalan dengan masih besarnya kapasitas produksi di dalam negeri dan fasilitas produksi bahan bakar fosil yang tidak dimiliki perseroan.

Presiden Direktur Astra Agro Lestari Santosa mengatakan serapan biodiesel masih kurang dari 30%. Dengan demikian, dengan pemberlakukan B20, pihaknya meyakini kapasitas produksi biodiesel nasional masih mampu memenuhi kebutuhan tersebut.

“Sementara kami belum rencana ke sana [produksi biodiesel]. Sekarang, kapasitas produksi biodiesel sudah besar sementara penggunaan crude palm oil [CPO] dalam B20 hanya 20% sisanya blending dengan solar. Sementara, kami tidak memiliki fasilitas solar atau bahan baku fosil,” paparnya di Jakarta, Selasa (28/8/2018).

Di sisi lain, Santosa memaparkan pihaknya menganggarkan belanja modal Rp1,5 triliun sampai dengan Rp1,6 triliun pada 2018. Salah satu ekspansi yang akan beroperasi pada awal 2019 yakni pabrik di Kalimantan.

“Awal tahun depan pabrik bisa kita jalankan dengan tambahan kapasitas produksi 45 ton per jam,” jelasnya.

Dia mengatakan beroperasinya pabrik baru tersebut akan menambah jumlah pabrik perseroan menjadi 32. Adapun, total kapasitas produksi akan bertambah menjadi 1.555 ton per jam.

Di sisi lain, Santoso mengungkapkan sisa anggaran belanja modal tahun ini akan digunakan untuk sejumlah kebutuhan. Pertama, untuk pemeliharaan dan pemupukan tanaman belum menghasilkan.

Kedua, emiten berkode saham AALI itu akan berinvestasi infrastruktur seperti rumah karyawan, fasilitas air minum, dan fasilitas jalan. Ketiga, perseroan akan mengucurkan dana untuk perbaikan alat berat dan mesin-mesin pabrik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Riendy Astria
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper