Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Medco Bidik Kapasitas Produksi Migas 100 MBOEPD

PT Medco Energi Internasional Tbk. (MEDC) membidik volume kapasitas produksi minyak dan gas sebesar 100 Milion Barrel Oil of Equivalent Per Day (MBOEPD) sampai akhir 2018 seiring dengan beroperasinya Blok Aceh.
Lokasi pengeboran migas PT Medco Energi Internasional Tbk. (MEDC) di Laut Natuna Selatan./MedoEnergi.com
Lokasi pengeboran migas PT Medco Energi Internasional Tbk. (MEDC) di Laut Natuna Selatan./MedoEnergi.com

Bisnis.com, JAKARTA – PT Medco Energi Internasional Tbk. (MEDC) membidik volume kapasitas produksi minyak dan gas sebesar 100 Milion Barrel Oil of Equivalent Per Day (MBOEPD) sampai akhir 2018 seiring dengan beroperasinya Blok Aceh.

Pada semester I/2018, produksi migas perseroan turun 8,2% year on year (yoy) menjadi 82,4 MBOEPD dari paruh pertama 2017 sejumlah 89,8 MBOEPD. Namun, MEDC tetap optimistis mempertahankan estimasi produksi 2018 sebesar 85 MBOEPD.

Direktur Human Capital & Pendukung Usaha MEDC Amri Siahaan menyampaikan kenaikan produksi migas didukung beroperasinya Blok Aceh pada bulan ini. Dengan demikian, kapasitas produksi dapat meningkat menjadi 100 MBOEPD.

"Dengan adanya kontribusi Aceh, kapasitas produksi kami menjadi 100 MBOEPD," tuturnya pada Senin (27/8/2018).

Selain peningkatan produksi, sambungnya, kinerja perseroan didukung memanasnya harga komoditas energi di pasar global. Per Juni 2018, realisasi penjualan harga minyak naik 35,4% yoy menjadi US$66,8 per barel dari sebelumnya US$49,3 per barel.

Adapun, harga jual gas naik 8,6% yoy menjadi US$6 per Million British Thermal Unit (MMBTU) dari per Juni 2017 senilai US$5,6 per MMBTU.

Penjualan produk migas mencapai US$461,66 juta pada semester I/2018, naik dari semester I/2017 sejumlah US$401,39 juta. Segmen ini berkontribusi 79,75% terhadap total pendapatan MEDC per Juni 2018 senilai US$578,58 juta.

Terkait fluktuasi rupiah, sambung Amri, perusahaan melakukan natural hedging, sehingga tidak terlalu berpengaruh terhadap kinerja perseroan.  Sekitar 95% pendapatan MEDC dalam bentuk dolar AS, sedangkan biaya operasional dalam 60%-nya dalam rupiah.

"Jadi walaupun ada fluktuasi nilai tukar, kinerja perusahaan tetap kuat. Bahkan Moodys bilang kami melakukan natural hedge secara operasional," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper