Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PREDIKSI IHSG SENIN (2/7/2018): Penguatan Indeks Berlanjut, Simak Rekomendasi Sahamnya

Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi memperpanjang penguatannya, setelah pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu naik sebesar 2,33% pada level 5.799,24.
Karyawan melintas di dekat monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/6/2018)./ANTARA-Sigid Kurniawan
Karyawan melintas di dekat monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Jumat (22/6/2018)./ANTARA-Sigid Kurniawan

Bisnis.com, JAKARTA -- Indeks harga saham gabungan (IHSG) diprediksi memperpanjang penguatannya, setelah pada penutupan perdagangan akhir pekan lalu naik sebesar 2,33% pada level 5.799,24.

Penguatan IHSG terjadi setelah Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia memutuskan untuk menaikkan suku bunga acuan BI 7-Day Repo Rate sebesar 50 basis poin menjadi 5,25%. Suku bunga Deposit Facility (DF) juga naik 50 bps menjadi 4,50%, dan suku bunga Lending Facility (LF) sebesar 50 bps menjadi 6%, berlaku efektif sejak 29 Juni 2018.

Vice President Research Department PT Indosurya Bersinar Sekuritas William Surya Wijaya memprediksi, pergerakan indeks pada hari ini akan berada pada kisaran 5.640-5.958.

Adapun yang akan menjadi sentimen positif adalah adanya rilis data perekonomian inflasi yang akan terlansir hari ini. Data tersebut diperkirakan akan berada dalam kondisi terkendali.

"Sehingga dapat memberikan sentimen kepada pola gerak IHSG. Hari ini IHSG berpotensi menguat," kata dia dalam riset yang dikutip Minggu, (1/7/2018).

Analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji Gusta Utama menilai, MACD sudah berada di area negatif. Namun demikian, posisi indikator Stochastic dan RSI sudah bergerak ke atas di area netral.

"Terlihat pola long white closing marubozu candle sehingga diharapkan agar pergerakan indeks saham masih melanjutkan penguatannya dari proses technical rebound sebelumnya," ujarnya.

Dia merekomendasikan sejumlah saham hari ini, yakni ASRI, BSDE, MEDC, PTPP, UNTR, dan WSBP. Adapun saham yang direkomendasikan oleh Indosurya adalah HMSP, SMRA, SRIL, SMCB, WTON, WSBP, ADHI, PWON, dan ROTI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Tegar Arief
Editor : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper