Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Operasikan 735 KM Jalan Tol, Kantong Jasa Marga (JSMR) Kian Tebal

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. optimistis mendapatkan tambahan pendapatan melalui beroperasinya sejumlah ruas baru sampai dengan semester I/2018.
Direktur Utama PT Jasa Marga Tbk Desi Arryani (kiri)  dan Direktur Keuangan Donny Arsal memberikan keterangan seusai rapat umum pemegang saham (RUPS) tahunan, di Jakarta, Selasa (10/4/2018)./JIBI-Abdullah Azzam
Direktur Utama PT Jasa Marga Tbk Desi Arryani (kiri) dan Direktur Keuangan Donny Arsal memberikan keterangan seusai rapat umum pemegang saham (RUPS) tahunan, di Jakarta, Selasa (10/4/2018)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA— PT Jasa Marga (Persero) Tbk. optimistis mendapatkan tambahan pendapatan melalui beroperasinya sejumlah ruas baru sampai dengan semester I/2018.

Direktur Utama Jasa Marga Desi Arryani menjelaskan bahwa pada pekan lalu, perseroan meresmikan ruas tol Bogor Ring Road Seksi 2B Kedung Badang - Simpang Yasmin sepanjang 2,65 kilometer (km). Peresmian tersebut menambah ruas tol baru perseroan yang beroperasi pada 2018.

Menurutnya, emiten berkode saham JSMR itu telah mengoperasikan 735 kilometer ruas tol hingga periode berjalan 2018.

“Semua sudah kami rencanakan dan diharapkan tidak menyimpang. Ruas tol yang baru beroperasi pasti menambah banyak pendapatan,” ujarnya kepada Bisnis.com, Sabtu (8/6/2018).

Desi mengatakan JSMR telah mengantongi izin untuk mengoperasikan dua ruas tol tambahan lainnya yakni Sragen - Kartasura sepanjang 35 km dan Medan - Kualanamu sepanjang 10,75 km.

Dia menyebut kedua ruas tersebut akan segera beroperasi untuk mendukung mudik 2018. Sesuai ketentuan, penarikan tarif baru dilakukan mulai Juni 2018.

Selain tambahan dua ruas tersebut, sambungnya, JSMR akan segera mengoperasikan sejumlah ruas lainnya pada akhir semester I/2018 dan awal semester II/2018. Adapun, jalan tol tersebut yakni Rembang - Pasuran serta Sragen - Wilangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Ana Noviani

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper