Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Yen Makin Loyo, Harga Karet Tambah Kencang

Pergerakan harga karet mampu berakhir menguat pada perdagangan hari ini, Senin (23/4/2018), di tengah depresiasi nilai tukar yen terhadap dolar AS.
Petani memanen getah karet di Muaro Jambi, Jambi, Sabtu (13/5)./Antara-Wahdi Septiawan
Petani memanen getah karet di Muaro Jambi, Jambi, Sabtu (13/5)./Antara-Wahdi Septiawan

Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan harga karet mampu berakhir menguat pada perdagangan hari ini, Senin (23/4/2018), di tengah depresiasi nilai tukar yen terhadap dolar AS.

Harga karet untuk pengiriman September 2018, kontrak teraktif di Tokyo Commodity Exchange (Tocom), ditutup menguat 0,91% atau 1,70 poin di level 188,80 yen per kilogram (kg).

Pagi tadi harga karet dibuka stagnan di posisi 187,10, setelah berakhir melesat 2,63% atau 4,80 poin pada perdagangan Jumat (20/4).

Sementara itu, nilai tukar yen hari ini terpantau lanjut melemah 0,18% atau 0,19 poin ke posisi 107,86 per dolar AS pada pukul 14.04 WIB, setelah berakhir melemah 0,28% atau 0,30 poin di level 107,67 pada perdagangan Jumat (20/4).

Seperti diketahui, pergerakan harga karet biasanya berbanding terbalik dengan yen. Pelemahahan yen memberikan angin segar bagi karet dan dapat mengangkat harga komoditas ini dengan adanya potensi peningkatan permintaan dari pembeli.

“Minat investor untuk kontrak berjangka karet meningkat seiring melemahnya mata uang Jepang yang membuat komoditas berdenominasi yen ini lebih terjangkau bagi pembeli asing,” ujar Kazuhiko Saito, analis perusahaan broker Fujitomi.

“Harga minyak mentah yang lebih tinggi juga mendorong spekulasi harga karet sintetis dapat naik,” tambah Saito, dikutip Bloomberg.

Harga minyak West Texas Intermediate (WTI) kontrak Juni 2018 berakhir naik 0,10% atau 0,07 poin di level US$68,40 per barel di New York Mercantile Exchange pada perdagangan Jumat (20/4), meskipun hari ini tergelincir dan turun 0,26% ke posisi 68,22 pada pukul 13.54 WIB.

Pergerakan Harga Karet Kontrak September 2018 di Tocom

Tanggal

Harga (Yen/Kg)

Perubahan

23/4/2018

188,80

+0,91%

20/4/2018

187,10                             

0%

19/4/2018

187,10

+2,63%

18/4/2018

182,30

+1,17%

17/4/2018

180,20

+0,56%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper