Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Isu Perang Dagang Mereda, Dolar AS Kembali Terbebani Aksi Baru Trump

Pergerakan indeks dolar AS melemah pada perdagangan pagi ini, Rabu (28/3/2018), saat berlanjutnya tensi perdagangan global membatasi kapasitas greenback untuk kembali melonjak dari level terendahnya baru-baru ini.
Uang dolar AS./Antara
Uang dolar AS./Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Pergerakan indeks dolar AS melemah pada perdagangan pagi ini, Rabu (28/3/2018), saat berlanjutnya tensi perdagangan global membatasi kapasitas greenback untuk kembali melonjak dari level terendahnya baru-baru ini.

Berdasarkan data Bloomberg, indeks dolar AS yang mengukur kekuatan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama melemah 0,12% atau 0,104 poin ke level 89,268 pada pukul 10.43 WIB.

Sebelumnya indeks dolar dibuka turun 0,047 poin atau 0,05% di level 89,325, setelah pada perdagangan Selasa (27/3) berakhir menguat 0,39% atau 0,345 poin di posisi 89,372.

Dolar AS kemarin pulih dari level terendahnya dalam lima pekan seiring meredanya kekhawatiran perang perdagangan global yang didorong optimisme dimulainya negosiasi perdagangan antara Amerika Serikat dan China, setelah sebelumnya bertukar ancaman.

Namun pergerakan greenback terdorong turun dari kisaran level tertingginya yang dicapai dalam semalam menyusul pelemahan yang dialami bursa saham AS.

“Dolar AS kehilangan sedikit daya tarik akibat pelemahan pasar ekuitas, menyusul laporan media terbaru tentang kebijakan perdagangan AS,” kata Masafumi Yamamoto, kepala strategi valas di Mizuho Securities, seperti dikutip Reuters.

Dia mengacu pada laporan Bloomberg yang menyatakan bahwa pemerintahan Trump sedang mempertimbangkan menggunakan undang-undang yang diperuntukkan bagi darurat nasional dalam hal tindakan keras terhadap sejumlah investasi China.

“Ancaman dari penghindaran risiko habis-habisan yang disebabkan oleh kekhawatiran perdagangan telah mereda, tetapi beberapa langkah 'mengindari risiko' kemungkinan akan terus memengaruhi mata uang selama ketidakpastian masih ada,” lanjut Yamamoto.

Posisi indeks dolar AS                                       

28/3/2018

(Pk. 10.43 WIB)

89,268

(-0,12%)

27/3/2018

89,372

(+0,39%)

26/3/2018

89,027

(-0,46%)

23/3/2018

89,436

(-0,47%)

22/3/2018

89,857

(+0,08%)

 

 

 

 

 

 

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper