Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harum Energy (HRUM) Akuisisi Mayoritas Saham Bumi Karunia

Emiten pertambangan batu bara PT Harum Energy Tbk., (HRUM) membeli 99,99996% saham PT Bumi Karunia Pertiwi dengan nilai Rp31,50 miliar.
Ilustrasi/akr.co.id
Ilustrasi/akr.co.id

Bisnis.com, JAKARTA-Emiten pertambangan batu bara PT Harum Energy Tbk., (HRUM) membeli 99,99996% saham PT Bumi Karunia Pertiwi dengan nilai Rp31,50 miliar.

Direktur Utama Harum Energy Ray A. Gunara menyebutkan, pada 23 Maret 2018 perusahaan telah membeli sekitar 2,5 juta saham milik PT Anugrah Karya Raya dalam PT Bumi Karunia Pertiwi atau setara dengan 99,99996% dari seluruh modal ditempatkan dan disetor.

"Harga jual beli sekitar Rp31,50 miliar. Dampak terhadap kegiatan operasional, keuangan, hukum, dan kelangsungan usaha tidak ada," paparnya dalam keterbukaan informasi, Selasa (27/3/2018).

Berdasarkan data di situs, PT AKR Corporindo Tbk., (AKRA), perusahaan memasuki bisnis pertambangan batu bara pada 2009 dengan mengakuisisi 87,5% saham PT Anugrah Karya Raya, yang kemudian disebut sebagai AKR Coal.

Saat ini, AKRA sudah memiliki 96,75% saham AKR Coal. AKR Coal mengendalikan 5 konsesi yang mencakup luasan tambang 24.388 hektare di Kalimantan Tengah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hafiyyan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper