Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SINARMAS SEKURITAS: IHSG Cenderung Menguat, Simak Saham SMGR, BBTN, ADRO, MAPI

Sinarmas Sekuritas mengestimasi IHSG akan bergerak dengan kecenderungan menguat.
Pengunjung beraktivitas di dekat papan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), di Jakarta, Jumat (26/1/2018)./JIBI-Felix Jody Kinarwan
Pengunjung beraktivitas di dekat papan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), di Jakarta, Jumat (26/1/2018)./JIBI-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA - Sinarmas Sekuritas mengestimasi IHSG akan bergerak dengan kecenderungan menguat.

Tim analis Sinarmas Sekuritas menyebutkan secara teknikal indeks hari Selasa (27/03), IHSG diprediksi bergerak di kisaran 6.176—6.229.

Adapun saham yang direkomendasikan yakni Top Buy: BoW: SMGR, BBTN, ADRO, MAPI

Adapun sentimen penggerak IHSG hari ini sebagai berikut

Bursa AS ditutup menguat pada perdagangan Senin(26/03) seiring dengan redanya ketakukan akan perang dagang. Mata uang rupiah bergerak menguat terhadap dollar AS ke level Rp 13,716. Untuk harga crude oil mengalami sedikit pelemahan ke level USD 65.67 per barrel. Untuk harga batubara sendiri juga mengalami sedikit penurunan ke level USD 96.6 per juta ton. Untuk 10Yr Government Bonds Yield sendiri bergerak turun ke level 6.85%.

Dari dalam negeri, rencana penurunan tarif jalan tol yang diiringi dengan pemberian kompensasi berupa penambahan jangka waktu konsesi dan penyederhanaan golongan kendaraan semakin dekat direalisasikan kendati berpotensi membebani badan usaha. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mengatakan kementerian tengah memetakan efisiensi penurunan tarif di seluruh ruas tol yang dalam perhitungan awal dapat turun rata-rata 10%—30% dengan kebijakan tersebut. Kami merekomendasikan berhati-hati untuk saham JSMR.

Sehubungan dengan emiten, UNTR mencatatkan lonjakan penjualan alat berat sebanyak 756 unit (naik +41,6% YoY). Selain itu, overburden removal naik 22,5% YoY dan coal production sebesar +6,2% Yoy. Kami merokemendasikan Trading BUY untuk UNTR.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper