Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Asiaplast Industries (APLI) Kucurkan Rp5 Miliar ke Entitas Afiliasi

PT Asiaplast Industries Tbk. (APLI) menggelontorkan pinjaman senilai Rp5 miliar ke PT Tiga Berlian Electric untuk memperbaiki kondisi keuangan perusahaan afiliasi tersebut.
Karyawan beraktivitas di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (27/11)./JIBI-Abdullah Azzam
Karyawan beraktivitas di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (27/11)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA – PT Asiaplast Industries Tbk. (APLI) menggelontorkan pinjaman senilai Rp5 miliar ke PT Tiga Berlian Electric untuk memperbaiki kondisi keuangan perusahaan afiliasi tersebut.

Direktur PT Asiaplast Industries Tbk. Rofie Soeandy mengungkapkan PT Tiga Berlian Electric (TBE) merupakan perusahaan terkendali perseroan dimana perseroan memiliki penyertaan saham sebesar 99,8% di TBE.

Dia mengungkapkan berdasarkan perjanjian pinjam meminjam tertanggal 28 Desember 2017, perseroan memberikan pinjaman uang ke TBE dengan jumlah pokok sebesar Rp5 miliar.

“Pinjaman tersebut tidak dikenakan bunga,” katanya dalam keterbukaan informasi, Selasa (2/1/2018).

Menurutnya, sebanyak Rp2,75 miliar dari pinjaman tersebut akan digunakan TBE untuk melunasi pokok pinjaman yang diterima TBE dari PT Maco Amangraha (MACO) sesuai perjanjian pinjam meminjam uang tertanggal 1 Juli 2017 antara TBE dan MACO.

Selain itu, dana sebanyak Rp2 miliar dari pinjaman tersebut akan digunakan TBE untuk melunasi pokok pinjaman yang diterima TBE dari PT Planet Electrindo (PE) sesuai perjanjian pinjam meminjam uang tertanggal 1 November 2017 antara TBE dan PE.

“Sebesar Rp250 juta untuk modal kerja TBE,” katanya.

Rofie menambahkan pengembalian pinjaman dapat dilakukan setiap saat dengan etentian tidak boleh melebihi satu tahuna sejak tanggal perjanjian. Perseroan dan TBE sepakat bahwa sebagian atau seluruh pinjaman dapat dikonversi menjadi saham-saham yang dikeluarkan dalam TBE atas nama Perseroan.

Adapun, pemberian pinjaman oleh perseroan ke TBE yang menjadi perusahaan terkendali perseroan sejak 5 Desember 2017 dilakukan untuk memperbaiki kondisi keuangan TBE dengan memberikan opsi ke perseroan untuk meningkatkan penyertaan perseroan pada TBE.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Lukas Hendra TM
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper