Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Setelah Korut Kirim Rudal, Harga Emas Berpotensi Menguat Hari Ini (29/11/2017)

Harga emas diprediksi melaju pada hari ini (29/11/2017) seiring dengan tindakan Korea Utara meluncurkan kembali misilnya pada pagi ini.
Harga emas/Reuters
Harga emas/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Harga emas diprediksi melaju pada hari ini (29/11/2017) seiring dengan tindakan Korea Utara meluncurkan kembali misilnya pada pagi ini.

Terpantau, pada perdagangan Rabu (29/11) pukul 10.08 WIB, harga emas Comex menguat 1,50 poin atau 0,12% menjadi US$1.300,40 per troy ounce. Sementara itu, harga emas spot naik 2,19 poin atau 0,17% menuju US$1.296,71 per troy ounce.

Sebelumnya, pada pukul 09.23 WIB, harga emas Comex melemah 2,30 poin atau 0,18% menjadi US$1.296,90 per troy ounce. Sementara itu, harga emas spot turun 0,72 poin atau 0,06% menuju US$1.293,26 per troy ounce.

Seperti dilansir Reuters, Kepala Staf Gabungan Korea Selatan mengatakan pada Rabu (29/11) bahwa Korea Utara menembakkan satu rudal balistik dari Pyongyang sekitar pukul 1817 GMT (01.17 WIB) di atas laut Korea Selatan dan Jepang.

Presiden Korea Selatan Moon Jae-In mengatakan, teknologi rudal Korea Utara tampaknya telah meningkat, menyusul peluncuran rudal balistik antarbenua yang mendarat di dekat Jepang.

Kondisi memanasnya geopolitik tersebut berimbas keuntungan bagi komoditas emas. Pasalnya, emas sebagai aset yang aman (safe haven) akan semakin diincar oleh para investor untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan dari kondisi panasnya geopolitik.

Monex Inevstindo Futures dalam publikasi risetnya mengatakan bahwa faktor dari Korea Utara tersebut bisa membuat harga emas menguat pada hari ini.

Secara teknikal, dijelaskan bahwa selama harga emas masih berada di atas US$1.289 per troy ounce, emas berpotensi menguat.

“Harga emas diprediksi akan menguat dengan level resistan US$1.296 per troy ounce. Penembusan di atas resistan tersebut akan membawa harga naik ke level US$1.300—US$1.302 per troy ounce,” katanya.

Sementara itu, jika harga emas melemah ke bawah level US$1.289 per troy ounce, harga akan berpotensi turun hingga ke area US$1.285 per troy ounce.

Berikut analis teknikalnya.

Level resistan: US$1.296; US$1.302

Level Support: US$1.289; US$1.285

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Eva Rianti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper