Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AKSI EMITEN 28 NOVEMBER: BULL Kantongi US$100 Juta, Kontrak Baru PTPP Naik 27,3%

Sejumlah berita emiten menjadi topik utama media massa hari ini, Selasa (28/11/2017), di antaranya PT Buana Listra Tama yang mengantongi kontrak senilai US$100 juta.
Karyawan beraktivitas di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (27/11)./JIBI-Abdullah Azzam
Karyawan beraktivitas di dekat papan elektronik yang menampilkan pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (27/11)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah berita emiten menjadi topik utama media massa hari ini, Selasa (28/11/2017), di antaranya PT Buana Listra Tama yang mengantongi kontrak senilai US$100 juta.

Berikut ringkasan beberapa berita emiten dari media massa hari ini:

BULL Kantongi US$100 Juta. Emiten pelayaran, PT Buana Listya Tama Tbk., telah mengantongi kontrak senilai US$100 juta. Direktur Utama Buana Listya Tama Kevin Wong mengungkapkan, saat ini perseroan memiliki 16 kapal dan 90% beropersasi dalam posisi charter. (Bisnis Indonesia)

Kontrak Baru PTPP Naik 27,3%. Hingga Oktober 2017, PT PP (Persero) Tbk. mengantongi kontrak baru sekitar Rp33,5 triliun atau tumbuh 27,4% dibandingkan dengan Rp26,3 triliun pada periode yang sama 2016. (Bisnis Indonesia)

NRCA Kantongi Rp2,26 Triliun. Korporasi konstruksi swasta, PT Nusa Raya Cipta Tbk., mengantongi kontrak baru Rp2,26 triliun sampai akhir Oktober 2017 atau sekitar 68,5% dari target Rp3,3 triliun pada 2017. (Bisnis Indonesia)

Potensi BDMN Pasca Dicaplok MUFJ. Rencana penjualan sebagian saham PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) menyedot perhatian pasar. Mitsubishi UFJ Financial Group (MUFG) berniat mengakuisisi 40% saham BDMN dari tangan Asia Financial Pte Ltd, kendaraan bisnis milik Temasek Holdings. (Kontan)

WSKT Kantongi Pembayaran Turnkey Rp 15 T. Pundi-pundi uang PT Waskita Karya Tbk (WSKT) bakal semakin terisi. Perusahaan konstruksi pelat merah ini akan mendapatkan pembayaran sejumlah proyek turnkey senilai Rp 12 triliun hingga Rp 15,7 triliun. (Kontan) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper