Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Penjualan Mobil di China Naik, Harga Karet Rebound

Harga karet berhasil rebound pada perdagangan pagi ini, Jumat (13/10/2017), serta melonjak kembali menembus level 200.
Petani menoreh pohon karet di kawasan perkebunan kebun karet Jawi jawi, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Rabu (5/7)./ANTARA-Abriawan Abhe
Petani menoreh pohon karet di kawasan perkebunan kebun karet Jawi jawi, Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, Rabu (5/7)./ANTARA-Abriawan Abhe

Bisnis.com, JAKARTA – Harga karet berhasil rebound pada perdagangan pagi ini, Jumat (13/10/2017), serta melonjak kembali menembus level 200.

Harga karet untuk pengiriman Maret 2018, kontrak teraktif di Tokyo Commodity Exchange (Tocom), melonjak 2,48% atau 4,90 poin ke level 202,10 yen per kilogram (kg) pada pukul 10.58 WIB.

Sebelumnya harga karet dibuka dengan rebound 0,66% atau 1,30 poin di level 198,50 setelah pada perdagangan Kamis (12/10) berakhir anjlok 2,23% meninggalkan level 200.

Menurut Masayo Kondo, pimpinan perusahaan riset Commodity Intelligence di Tokyo, rebound harga karet didorong optimisme meningkatnya permintaan dari bertambahnya penjualan mobil.

“Bertambahnya penjualan mobil meningkatkan spekulasi peningkatan permintaan untuk karet dari produsen ban,” ujar Kondo, seperti dikutip dari Bloomberg.

Penjualan mobil di China dilaporkan naik 3,3% pada bulan September, ditopang permintaan untuk mobil-mobil premium.

Meski berhasil rebound, harga karet telah melemah sekitar 3,9% sepanjang pekan ini sekaligus siap mencatatkan penurunan mingguan terbesar sejak 29 September.

Sementara itu, nilai tukar yen hari ini terpantau lanjut menguat 0,10% ke 112,18 per dolar AS pada pukul 11.04 WIB, setelah pada Kamis (12/10) berakhir terapresiasi 0,18% di posisi 112,29.

 

Pergerakan Harga Karet Kontrak Maret 2018 di TOCOM

Tanggal

Harga (Yen/Kg)

Perubahan

13/10/2017

(Pk. 10.58 WIB)

202,10

+2,48%

12/10/2017

197,20

-2,23%

11/10/2017

201,70

-0,05%

10/10/2017

201,80

-2,61%                    

9/10/2017

-

-

6/10/2017

207,20

-0,38%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper