Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Saham TLKM Tekan IHSG Pagi Ini

Saham PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk., menekan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini, Rabu (11/10/2017).
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara (kiri) bersama dengan Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga saat acara jumpa pers terkait pascarecovery layanan Satelit Telkom-1, di Jakarta, Selasa (12/9)./JIBI-Abdullah Azzam
Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara (kiri) bersama dengan Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga saat acara jumpa pers terkait pascarecovery layanan Satelit Telkom-1, di Jakarta, Selasa (12/9)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA - Saham PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk., menekan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pagi ini, Rabu (11/10/2017).

Dibuka di harga Rp4.530, harga saham TLKM turun hingga sekitar 4% hingga pukul 09.55 WIB. Berdasarkan data RTI, investor asing menjual saham TLKM hingga lebih dari Rp330 miliar.

Belum dapat diketahui secara pasti sentimen yang mempengaruhi pergerakan saham TLKM tersebut. Pergerakan harga saham TLKM berpengaruh signifikan terhadap IHSG mengingat kapitalisasi pasar TLKM mencapai sekitar Rp437 triliun atau nomor dua terbesar di Bursa Efek Indonesia setelah saham PT Bank Central Asia Tbk.

Pada pagi ini, IHSG bergerak di zona merah setelah dibuka di level Rp5.900. Sampai pukul 09.58 WIB, IHSG turun sebesar 0,51%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yodie Hardiyan
Editor : Riendy Astria

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper