Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemulihan Dampak Badai Harvey Berlanjut, WTI Menguat

Harga minyak mentah menguat pada perdagangan Senin (11/9/2017) di saat pasar mengabaikan dampak Badai Irma terhadap permintaan, dan Pantai Teluk Texas mulai berbenah setelah badai Harvey.
Harga Minyak WTI/Reuters
Harga Minyak WTI/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Harga minyak mentah menguat pada perdagangan Senin (11/9/2017) di saat pasar mengabaikan dampak Badai Irma terhadap permintaan, dan Pantai Teluk Texas mulai berbenah setelah badai Harvey.

Minyak mentah West Texas Intermediate untuk pengiriman Oktober naik 1,2%atau 0,59 poin ke level USd $ 48,07 barel di New York Mercantile Exchange.

Sementara itu, minyak jenis Brent untuk pengiriman November naik 0,06 poin dan ditutup pada level US$53,84 per barel di ICE Futures Europe exchange yang berbasis di London.

Seperti dilansir Bloomberg, Penyuling minyak di Pantai Teluk yang dilanda Harvey telah kembali membuka operasi kilang-kilang minyak di wilayah tersebut, yang memproses lebih dari setengah minyak mentah di AS.

Sementara itu, harga bensin turun di tengah kekhawatiran bahwa permintaan akan melemah setelah badai Irma, yang saat ini melemah menjadi badai tropis, terus bergulir ke utara melewati Florida.

Bensin berjangka turun 0,8% dan ditutup pada level US$1,6345 per galon, level terendah dalam lebih dari dua pekan terakhir.

"Dari sisi teknis, support bertahan di US$47 dan in iterus menjadi level kritis," kata John Kilduff, partner di Again Capital LLC, seperti dikutip Bloomberg.

"Pada titik ini, ada kemungkinan turunnya permintaan bensin dari dampak Badai Irma di Florida, tapi kami mendengar bahwa (kerusakan) infrastrukturnya tidak seburuk yang dikhawatirkan," lanjutnya.

Pemulihan dari Harvey tetap menjadi perhatian pasar minyak yang lebih besar daripada Irma, menurut Goldman Sachs Group Inc. Produsen bahan bakar di Texas masih berupaya mengembalikan operasi normal di beberapa kilang, termasuk kilang terbesar yang dioperasikan oleh Motiva Enterprises LLC.

Namun, kilang-kilang lain seperti milik Citgo Petroleum Corp., Marathon Petroleum Corp. dan Flint Hills Resources LLC telah melanjutkan pemrosesan minyak mentah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper