Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA EMAS 8 SEPTEMBER: Spot Comex Naik 7,20 Poin ke 1.357,50 Pukul 15.52 WIB

Penguatan harga emas Comex berlanjut pada perdagangan hari ini, Jumat (8/9/2017), seiring dengan terus merosotnya dolar AS di tengah pergerakan badai Irma dan kabar seputar perekonomian Amerika Serikat (AS).
Harga emas berjangka naik di Divisi COMEX New York Mercantile Exchange./Antara
Harga emas berjangka naik di Divisi COMEX New York Mercantile Exchange./Antara
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA – Penguatan harga emas Comex berlanjut pada perdagangan hari ini, Jumat (8/9/2017), seiring dengan terus merosotnya dolar AS di tengah pergerakan badai Irma dan kabar seputar perekonomian Amerika Serikat (AS).

Harga emas Comex kontrak Desember 2017 terpantau menguat 0,55% atau 7,40 poin ke US$1.357,70 per troy ounce pada pukul 11.06 WIB.

Sebelumnya harga emas dibuka dengan kenaikan 0,27% atau 3,70 poin di level 1.354, setelah pada perdagangan Kamis (7/9) membukukan rebound 0,84% di posisi 1.350,30.

Pada saat yang sama, indeks dolar AS yang mengukur kekuatan kurs dolar AS terhadap sejumlah mata uang utama melemah 0,48% atau 0,443 poin ke 91,220.

Sebelumnya indeks dolar dibuka turun 0,20% atau 0,182 poin di level 91,481, setelah pada perdagangan Kamis berakhir melemah 0,68% di posisi 91,663.

Departemen Tenaga Kerja AS melaporkan bahwa jumlah klaim tunjangan pengangguran oleh warga AS melonjak ke level tertinggi dalam lebih dari dua tahun pekan lalu. Lonjakan klaim terjadi di tengah melonjaknya angka pengajuan di wilayah Texas yang terdampak badai Harvey.

Pergerakan badai Irma saat ini turut berdampak negatif terhadap aset berisiko. Irma dikabarkan menyusuri Florida menjelang akhir pekan ini setelah memukul Karibia.

Sementara itu, pasar masih mencerna pernyataan anggota Dewan Gubernur The Federal Reserve Lael Brainard pada Selasa (5/9) bahwa The Fed harus menunda penaikan suku bunga hingga inflasi yang saat ini mencapai di bawah target akan rebound.

Pergerakan dolar juga terdampak tumbuhnya ketidaknyamanan para pedagang dengan prospek kebijakan fiskal AS ketika perpanjangan plafon utang AS selama tiga bulan yang telah disetujui Presiden Donald Trump akan berakhir.

“Risiko untuk dolar masih ada. Isu saat ini masih belum terselesaikan,” kata Kathy Lien, managing director BK Asset Management di New York, seperti dikutip dari Reuters.

Bagaimana pergerakan emas selanjutnya? Ikuti lajunya secara live.

 

16:02 WIB
Pukul 15.52 WIB: Spot Comex Naik 7,20 Poin ke 1.357,50

Pergerakan harga emas Comex kontrak Desember 2017 naik 7,20 poin atau 0,53% ke US$1.357,50 per troy ounce pada perdagangan sore ini, Jumat (8/9/2017).

15:24 WIB
Pukul 15.15 WIB: Spot Comex Naik 7,90 Poin ke 1.358,20

Pergerakan harga emas kontrak Desember 2017 naik 7,90 poin atau 0,59% ke US$1.358,20 per troy ounce pada perdagangan sore ini, Jumat (8/9/2017).

14:57 WIB
Pukul 14.50 WIB: Spot Comex Naik 7,90 Poin ke 1.358,20

Pergerakan harga emas Comex kontrak Desember 2017 naik 7,90 poin atau 0,59% ke US$1.358,20 per troy ounce pada perdagangan sore ini, Jumat (8/9/2017).

14:13 WIB
Pukul 14.03 WIb: Spot Comex Naik 9,70 Poin ke 1.360

Pergerakan harga emas Comex kontrak Desember 2017 lanjut naik 9,70 poin atau 0,72% ke US$1.360 per troy ounce pada perdagangan siang ini, Jumat (8/9/2017).

13:45 WIB
Pukul 13.33 WIB: Spot Comex Naik 8,10 Poin ke 1.358,40

Pergerakan harga emas Comex kontrak Desember 2017 naik 8,10 poin atau 0,60% ke US$1.358,40 per troy ounce pada perdagangan siang ini, Jumat (8/9/2017).


Editor : Fajar Sidik
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper