Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Stok Minyak AS Naik, WTI Sentuh Level Terendah dalam Lima Pekan

Minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli turun 0,2% atau 8 sen ke level US$45,64 per barel di New York Mercantile Exchange.
West Texas Intermediate/Reuters
West Texas Intermediate/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Harga minyak mentah ditutup di bawah level US$46 per barel karena kejutan kenaikan stok AS menimbulkan kekhawatiran bahwa kelebihan pasokan global tidak mereda.

Minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli turun 0,2% atau 8 sen ke level US$45,64 per barel di New York Mercantile Exchange.

Sementara itu, minyak Brent untuk pengiriman Agustus turun 20 sen ke posisi US$47,86 per barel di ICE Futures Europe exchange yang berbasis di London.

WTI memperpanjang pelemahan ke level terendah lima pekan setelah data Badan Administrasi Informasi Energi AS (EIA) menunjukkan total persediaan minyak mentah dan produk AS naik paling tinggi sejak 2008 pekan lalu.

Berdasarkan data EIA, persediaan minyak mentah dan bensin AS masing-masing meningkat sekitar 3,3 juta barel pekan lalu.

Arab Saudi tampaknya membuat janji untuk mengurangi pengiriman minyak mentah ke AS. Berdasarkan data EIA, impor minyak mentah AS dari Saudi menurun 55% pekan lalu ke level terendah sejak Januari 2015. Adapun impor minyak dari Irak meningkat.

"Terlepas dari kenyataan bahwa stok minyak mentah telah menurun selama beberapa pekan terakhir, setiap kali ada kenaikan akan menggoyahkan kepercayaan pasar terhadap proses penyeimbangan kembali," ujar Harry Tchilinguirian, kepala strategi pasar komoditas BNP Paribas SA, seperti dikutip Bloomberg.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper