Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA EMAS 15 MARET: Pukul 14.42 Wib, Spot Berbalik Naik Tipis 0,03 Poin

Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange berakhir lebih rendah pada Selasa (Rabu pagi WIB), satu hari menjelang keputusan Federal Reserve tentang suku bunga.
Ilustrasi harga emas turun/Antara
Ilustrasi harga emas turun/Antara
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA-Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange berakhir lebih rendah pada Selasa (Rabu pagi WIB), satu hari menjelang keputusan Federal Reserve tentang suku bunga.

Kontrak emas yang paling aktif untuk pengiriman April turun 0,5 dolar AS, atau 0,04 persen, menjadi menetap di 1.202,60 dolar AS per ounce. Para pedagang hampir seluruhnya fokus pada pertemuan Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) yang dimulai pada Selasa (14/3). Para analis percaya The Fed akan menaikkan suku bunga dari 0,75 ke 1,00 selama pertemuan kebijakan dua hari.

Menurut alat Fedwatch CME Group, probabilitas tersirat saat ini untuk menaikkan suku bunga dari 0,50 ke setidaknya 0,75 adalah 93 persen pada pertemuan Maret, dan 88 persen untuk pertemuan Mei, bersama dengan peluang 6,0 persen peningkatan ke suku bunga 1,0. Sebuah laporan yang dirilis oleh Departemen Tenaga Kerja AS pada Selasa (14/3) memberikan tekanan terhadap logam mulia, karena PPI-FD (Producer Price Index Final Demand) meningkat sebesar 0,3 persen, angka yang lebih tinggi dari perkiraan, bersama dengan harga produsen tahun-ke-tahun meningkat 2,2 persen yang sedikit di atas tingkat inflasi target Fed 2,0 persen.

Para analis mencatat bahwa Federal Reserve AS kemungkinan memantau ukuran ini ketika mereka mempertimbangkan tentang suku bunga. Emas diletakkan di bawah tekanan lebih lanjut karena indeks dolar AS naik 0,2 persen menjadi 101,57 pada pukul 17.50 GMT. Ketika dolar AS naik, emas berjangka akan jatuh.

Namun, penurunan logam mulia itu dibatasi karena Dow Jones Industrial Average turun 50 poin atau 0,25 persen pada pukul 17.50 GMT. Analis mencatat bahwa ketika ekuitas membukukan kerugian maka logam mulia biasanya naik, karena investor mencari tempat yang aman.

Pedagang sedang menunggu untuk Rabu, ketika FOMC mengumumkan keputusannya tentang tingkat suku bunga. Perak untuk pengiriman Mei turun 4,9 sen, atau 0,29 persen, menjadi ditutup pada 16,923 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman April turun 2,3 dolar AS, atau 0,24 persen, menjadi ditutup pada 938,90 dolar AS per ounce.

15:08 WIB
Pukul 14.42 Wib, Spot Berbalik Naik Tipis 0,03 Poin ke Level US$1.202,90

Pukul 14.42 Wib, Spot Berbalik Naik Tipis 0,03 Poin atau 0,02% ke Level US$1.202,90 per tray ounce

13:21 WIB
Pukul 12.52 Wib, Spot Turun 0,04 Poin ke Level US$1.202,20

Pukul 12.52 Wib, Spot Turun 0,04 Poin atau 0,03% ke Level US$1.202,20/ tray ounce

11:00 WIB
Berikut Rincian Harga Jual Emas Pegadaian

Berikut Rincian Harga Jual Emas Pegadaian

Harga Emas Pegadaian 
DenominasiHarga Harga per gram
1 gram577.000 577.000
5 gram2.740.000 548.000
10 gram5.430.000 543.000
25 gram13.500.000 540.000
50 gram26.950.000 539.000
100 gram53.850.000 538.500
250 gram134.500.000 538.000
10:59 WIB
Harga Jual Emas Pegadaian Turun Rp1.000 Menjadi Rp538.000-577.000

Harga Jual Emas Pegadaian Turun Rp1.000 Menjadi Rp538.000-577.000/gram

10:39 WIB
Pukul 09.58 Wib, Spot Turun 2 Poin ke Level US$1.200,60

Pukul 09.58 Wib, Spot Turun 2 Poin atau 0,17% ke Level US$1.200,60 per tray ounce

09:52 WIB
Harga Jual Emas Antam Turun Rp1.000 Menjadi Rp537.600-Rp577.000

Harga Jual Emas Antam Turun Rp1.000 Menjadi Rp537.600-Rp577.000/gram

09:52 WIB
Buyback Antam Turun Rp.2000 Menjadi RpRp514.000

Buyback Antam Turun Rp.2000 Menjadi RpRp514.000/gram

09:53 WIB
Berikut Rincian Harga Jual Emas Antam

Berikut Rincian Harga Jual Emas Antam

 ProdukGramPrice per Bar (Rp)Price per Gram (Rp)Stock
Emas Batangan1577.000577.000Available
Emas Batangan21.114.000557.000Not Available
Emas Batangan2.51.382.500553.000Available
Emas Batangan31.653.000551.000Available
Emas Batangan42.192.000548.000Available
Emas Batangan52.740.000548.000Not Available
Emas Batangan105.430.000543.000Available
Emas Batangan2513.500.000540.000Available
Emas Batangan5026.950.000539.000Available
Emas Batangan10053.850.000538.500Available
Emas Batangan250134.500.000538.000Available
Emas Batangan500268.800.000537.600Available
08:21 WIB
Spot Dibuka Melemah 3,90 Poin ke Level US$1.198,70

Pagi ini, spot harga emas Dibuka Melemah 3,90 Poin atau 0,32% ke Level US$1.198,70  per tray ounce.

Pelemahan terus terjadi hingga pukul 07.54 wib, dimana spot melemah 3,80 poin atau 0,32% ke level US$1.198,80 per tray ounce.

Pergerakan harga emas hari ini diprediksi bergerak di level US$1.197,40-US$1.200,00 per tray ounce


Sumber : Antara, bloomberg, antam, pegadaian
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper