Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Minyak Sentuh Level Penutupan Terendah Sejak Desember

Harga minyak berakhir di level terendah pada perdagangan Rabu (8/3/2017) setelah upaya pemangkasan suplai dari OPEC tidak berdampak signifikan dalam menggempur pasokan dari AS.
Harga minyak mentah turun./JIBI
Harga minyak mentah turun./JIBI

Bisnis.com, JAKARTA – Harga minyak berakhir di level terendah pada perdagangan Rabu (8/3/2017) setelah upaya pemangkasan suplai dari OPEC tidak berdampak signifikan dalam menggempur pasokan dari AS.

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman April anjlok 5,4% atau US$2,86 dan ditutup di angka US$50,28 per barrel di New York Mercantile Exchange.

Angka tersebut merupakan koreksi terbesar sejak 9 Februari 2016 sekaligus level penutupan terendah sejak 7 Desember 2016.

Mike Wittner, Kepala Riset Komoditas Societe Generale SA, mengatakan pasar minyak mentah habis kesabaran. Reli harga minyak esar-besaran pada Desember pasca kesepakatan OPEC terjadi dengan ekspektasi bahwa pemangkasan produksi akan menyeimbangkan pasar.

“Meskipun OPEC telah memangkas hasil produksi lebih dari 1 juta barel sehari, dampaknya terhadap cadangan minyak AS masih sulit terlihat,” ujarnya seperti dikutip Bloomberg, Kamis (9/3/2017) WIB.

Sementara itu, harga minyak Brent untuk kontrak Mei terkoresi 5% atau US$2,81 ke angka US$53,11 per barel di bursa berjangka Eropa ICE yang berbasis di London, level penutupan terendah sejak 7 Desember 2016.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper