Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AKSI KORPORASI: 2017, BRI Berencana Terbitkan Obligasi Rp8 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. bakal kembali menerbitkan obligasi pada tahun depan.
Ilustrasi/Bisnis.com
Ilustrasi/Bisnis.com

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. bakal kembali menerbitkan obligasi pada tahun depan.

Direktur Keuangan BRI Haru Koesmahargyo mengatakan perseroan telah menerbitkan Obligasi Berkelanjutan II BRI Tahap I Tahun 2016 senilai Rp4,6 triliun. Sebagai informasi, BRI memiliki izin menerbitkan obligasi berkelanjutan senilai total Rp20 triliun hingga 2018 mendatang.

“Jumlah penerbitan akan kami sesuaikan dengan kebutuhan kredit dan profil jatuh tempo obligasi sebelumnya. Secara umum, penerbitan [sisa PUB] akan kami bagi menjadi dua, Rp8 triliun di 2017 dan Rp7 triliun di 2018,” ujarnya kepada Bisnis.com, Senin (5/12/2018).

Selain obligasi, emiten dengan kode saham BBRI ini juga masih memiliki sisa medium term notes (MTN) sekitar Rp3,08 triliun, setelah pada September lalu perseroan menerbitkan surat utang jangka menengah tersebut senilai Rp1,92 triliun.

Menurut Haru, penerbitan MTN kemungkinan akan dilakukan pada kuartal II, sedangkan obligasi di sekitar akhir kuartal I atau akhir kuartal II.

“Kami lihat dulu kebutuhannya. Kalau MTN kan short term dan lebih fleksibel, jadi anytime kami terbitkan kalau sudah dekat waktunya,” kata Haru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper