Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aberdeen Gandeng Phillip Securities Pasarkan Reksa Dana Lewat Platform Digital

Aberdeen Asset Management menggandeng Phillip Securities untuk memasarkan produk reksa dananya di platform digital POEMS.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA--Aberdeen Asset Management menggandeng Phillip Securities untuk memasarkan produk reksa dananya di platform digital POEMS.

Direktur Utama Aberdeen Asset Management Sigit Wiryadi menuturkan investor reksa dana semakin membutuhkan akses yang mudah dalam menentukan kebutuhan finansial dan investasi.

Untuk itu, Aberdeen menjalin kerja sama dengan perusahaan efek yang memiliki platform digital guna memberikan kecepatan informasi, transparansi keuangan, dan kemudahan akses bertransaksi bagi para investor dan calon investor.

"Kami menggandeng Phillip Securities Indonesia supaya investor lebih mudah mendapatkan produk-produk investasi dari Aberdeen," tuturnya, Selasa (19/7).

Pada tahap awal, dua produk reksa dana Aberdeen, yakni Aberdeen Indonesia Money Market Fund dan Aberdeen Indonesia Balaced Growth Fund akan tersedia di platform digital Phillip Online Electronic Mart Systems.

Pada Agustus 2016, lanjut Sigit, tiga produk lain akan menyusul. Tiga produk tersebut, yakni Aberdeen Indonesia Equity Fund, Aberdeen Indonesia Government Bond Fund, dan Aberdeen Indonesia Bond Fund.

Aberdeen tidak mematok penjualan melalui platform POEMS. Langkah tersebut lebih ditujukan untuk edukasi dan sosialisasi kepada investor yang akrab dengan platform online.

Daniel Tedja, Direktur Utama Phillip Securities Indonesia, menuturkan sekuritas ini telah bekerja sama dengan 22 manajer investasi untuk memasarkan 103 produk reksa dana melalui platform elektronik POEMS yang berbasis website dan aplikasi ponsel.

Menurutnya, platform online akan menjadi diversifikasi mekanisme pemasaran reksa dana selain melalui kantor cabang manajer investasi dan bank sebagai agen penjual.

"Sekarang semua orang pegang gadget, platform digital memperluas distribusi reksa dana kepada individu yang lebih luas, lebih bisa menjangkau anak-anak muda," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ana Noviani

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper