Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DOLAR AS: Indeks Naik Lagi, Dipicu Optimisme Ekonomi AS

Indeks dolar Amerika Serikat pada perdagangan pagi ini, Kamis (27/8/2015) kembali melanjutkan penguatannya
Dolar/JIBI-Abdullah Azzam
Dolar/JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA— Indeks dolar Amerika Serikat pada perdagangan pagi ini, Kamis (27/8/2015) kembali melanjutkan penguatannya.

Indeks dolar AS seperti dikutip dari Bloomberg, pada perdagangan hari ini, Kamis (27/8/2015) dibuka menguat 0,1% ke 95,191.

Pada pk. 07:37 WIB, indeks jadi naik 0,07% ke 95,136, dan bergerak di kisaran 95,136—95,225.

Pada Rabu (26/8/2015), indeks dolar AS menguat 0,6% ke 95,1.

“Dollar index mulai kembali naik, kenaikan Fed Rate makin sulit,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Kamis (27/8/2015).

Dikemukakan optimisme terhadap perekonomian AS perlahan muncul kembali, sehingga memicu naiknya indeks bursa AS yaitu S&P 500 hampir 4%.

Diikuti penguatan dollar index dan kenaikan yield US Treasury yang cukup signifikan.

“Akan tetapi, keraguan the Fed akan menaikkan Fed rate di September makin tinggi, melihat volatilitas tinggi di pasar modal AS. Malam nanti ditunggu revisi GDP AS kuartal II/2015 yang diperkirakan kembali naik,” kata Rangga.

 

Posisi indeks dolar AS 

 

Pk.07:37 WIB

(27 Agustus)

 95,163

(+0,07%)

Buka

(27 Agustus)

95,191

(+0,10%)

26 Agustus

 

 95,100

(+0,60%)

 

 

 

 

 

 

 

Sumber: US Dollar Index Spot Rate, 2015

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper