Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

INDEKS BEI 4 AGUSTUS: IHSG Ditutup Merah, Tertekan TLKM & BMRI

Indeks harga saham gabungan (IHSG) tertekan oleh melemahnya tujuh dari sembilan sektor dengan tekanan tertinggi terjadi dari saham TLKM dan BMRI. IHSG ditutup melemah 0,4% atau 19 poin ke level 4.781,09.
 Layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). JIBI/Nurul Hidayat
Layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). JIBI/Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA—Indeks harga saham gabungan (IHSG) tertekan oleh melemahnya tujuh dari sembilan sektor dengan tekanan tertinggi terjadi dari saham TLKM dan BMRI. IHSG ditutup melemah 0,4% atau 19 poin ke level 4.781,09.

Pada perdagangan hari ini, Selasa (4/8/2015), IHSG melanjutkan pelemahan dari dua hari terakhir. Sepanjang hari ini, IHSG bergerak pada level 4.771,88-4.805,82 dengan pembukaan 4.784,15.

Tujuh dari sembilan sektor yang tercatat di bursa efek, memerah dengan pelemahan terdalam terjadi pada sektor aneka industri hingga 1,05%. Sebaliknya, dua sektor lainnya menguat yang dipimpin oleh sektor pertambangan sebesar 2,99%.

Dari 517 saham yang diperdagangkan, sebanyak 151 saham melemah, 123 saham menguat, dan 243 saham stagnan. Saham-saham pemberat IHSG hari ini antara lain TLKM (-1,54%), BMRI (-1,80%), ASII (-1,12%), UNVR (-0,71%), dan KLBF (-1,75%).

 Sementara itu, saham-saham yang anjlok pada perdagangan hari ini, antara lain YPAS (-23,74%), LPIN (-11,43%), SOBI (-10%), NISP (-8,76%), dan BTEK (-7,72%).

Sejalan dengan laju IHSG, Indeks Bisnis27 tercatat melemah 0,42% ke level 401,49 dari penutupan sehari sebelumnya 403,20. Sepanjang hari ini, indeks Bisnis27 bergerak pada kisaran 400,65-404,14.

Dari 27 saham yang tercatat di Indeks Bisnis27, sebanyak 13 saham melemah, 12 saham menguat, dan 2 saham stagnan. Saham penekan Indeks ini antara lain BMRI, KLBF, TLKM, BSDE dan CPIN.

Pada saat bersamaan, nilai tukar rupiah kian bertenaga dengan terapresiasi 0,28% atau 38 poin ke level Rp13.472/US$. Kurs rupiah itu mulai meninggalkan level Rp13.500 yang telah dicapai dalam dua hari berturut-turut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sukirno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper