Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HARGA EMAS: Terkoreksi Setelah Tembus 1.219

Harga emas Comex kontrak April 2015 melemah 0,23% ke US$1.1202 per troy ons pada pk, 12:12 WIB, Jumat (27/3/2015)
Emas batangan/JIBI
Emas batangan/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA— Harga emas Comex  kontrak April 2015 melemah 0,23%  ke US$1.1202 per troy ons pada pk, 12:12 WIB, Jumat (27/3/2015).

Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengatakan harga emas sempat menguat ke kisaran U$1.219 per troy ons kemarin, karena kekhawatiran memanasnya situasi geopolitik di Timur Tengah. Menyusul  pewawat tempur Arab Saudi menggempur pemberontak di wilayah Yaman.

“Harga mengalami pergerakan korektif pasca menyentuh kisaran 1.219 kemarin. Namun secara keseluruhan, tren penguatan emas jangka pendek masih terjaga selama harga bertahan di atas kisaran support US$1.198,” kata Ariston dalam risetnya.

Potensi penguatan ke area 1.212, ujarnya, membutuhkan konfirmasi penembusan ke atas kisaran resisten terdekat 1.207.

Sementara itu, tambahnya, pergerakan ke bawah kisaran support 1.198, membuka peluang pelemahan ke area 1.193.

“Hari ini data yang bisa menjadi market mover adalah data GDP final kuartal ke-4 2015 yang diperkirakan mengalami revisi naik 2,4%. Bila data sesuai atau di atas perkiraan, dolar AS bisa menguat dan ini berpotensi menekan harga emas,” kata Ariston.

Selain itu, ujarnya, para pelaku pasar juga menunggu pidato Janet Yellen, Gubernur Bank Sentral AS Federal Reserve, mengenai kebijakan moneter pada Sabtu dinihari.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper