Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

IHSG Tunggu Data BPS, Rekomendasi 10 Saham

Asjaya Indosurya Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (2/3/2015) di kisaran 5.3895.513
Refleksi pengunjung mengamati pergerakan IHSG./JIBI-Dwi Prasetya
Refleksi pengunjung mengamati pergerakan IHSG./JIBI-Dwi Prasetya

Bisnis.com, JAKARTA- Asjaya Indosurya Securities memperkirakan indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Senin (2/3/2015) di kisaran 5.389–5.513.

Kepala Riset Asjaya Indosurya Securities William Surya Wijaya menilai IHSG mengakhiri bulan kedua 2015 dengan sangat cemerlang.

“Rekor baru serta capital inflow besar yang telah berhasil diraih, merupakan prestasi tersendiri di tahun 2015, IHSG kembali berhasil menembus dengan rekor tertinggi yang baru lagi” kata William dalam risetnya.

Hal ini, ujarnya, menggambarkan kenaikan IHSG makin kokoh dan berpotensi untuk terus mencetak rekor baru dalam beberapa waktu mendatang.

Potensi penguatan masih akan terus berlanjut dengan target resisten terdekat berada pada level 5.513. Support terjaga pada level 5.389.

“Hari ini IHSG masih berpeluang untuk melanjutkan kenaikan yang akan diiringi dengan rilis data ekonomi di awal bulan ketiga 2015, yang diproyeksikan akan stabil sebagai indikator bahwa perekonomian kita masih terkendali,” kata William.

Asjaya Indosurya Securities mengemukakan saham yang dapat dipertimbangkan pada perdagangan hari ini adalah ANTM, DSNG, TBIG, JSMR, BBNI, SMRA, LSIP, TOTL, EXCL, INDF.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper