Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

WASKITA KARYA (WSKT) Kembangkan Sayap ke Properti, Simak Tanggapan Analis

Rencana PT Waskita Karya Tbk. (WSKT) mengembangkan bisnisnya ke sektor properti dinilai langkah yang tepat melihat prospek pertumbuhan industri tersebut juga positif.
Waskita Karya mulai fokus ke industri properti/ilustrasi
Waskita Karya mulai fokus ke industri properti/ilustrasi

Bisnis.com,JAKARTA—  Rencana PT Waskita Karya Tbk. (WSKT) mengembangkan bisnisnya ke sektor properti dinilai langkah yang tepat melihat prospek pertumbuhan industri tersebut juga positif.

Seperti diketahui, Waskita merupakan kontraktor BUMN yang bergerak di berbagai kegiatan konstruksi seperti jalan , jembatan , pelabuhan , bandara , bangunan , sewerages pabrik dan fasilitas industri lainnya.

Berdasarkan data Riset Daewoo Securities Indonesia, Waskita melalui anak usaha barunya, PT Waskita Karya Realty disebutkan berencana mengembangkan usahanya ke pengembanga properti dan menargetkan mendapat empat proyek properti besar pada tahun ini.

“Kami menyarankan investor untuk mengamati saham WSKT, karena perusahaan berpotensi memanfaatkan agenda pembangunan infrastruktur,” papar Tim Riset Daewoo Securities Indonesia, dalam riset yang diterima Bisnis, Selasa (27/1/2015).

Optimisme terhadap pertumbuhan perseroan, lanjutnya, juga terlihat dari konsensus analis pendapatan tahun ini diperkirakan naik 26% dan laba bersih naik 27%.

Konsensus ROE (tingkat pengembalian ekuitas) perseroan diprekirakan sekitar 17% pada tahun ini, dan harga saham WSKT diperdagangkan pada P/E (rasio harga saham terhadap laba per saham) pada kisaran 29,2 kali tahun ini,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper