Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

OBLIGASI BTPN: Bunga Dibayar Rp12 Miliar

PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk., membayar bunga obligasi senilai Rp12 miliar yang akan dibayarkan pada hari ini, Senin (7/4/2014).
Ilustrasi pemberian bunga obligasi/Bisnis
Ilustrasi pemberian bunga obligasi/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA--PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk., membayar bunga obligasi senilai Rp12 miliar yang akan dibayarkan pada hari ini, Senin (7/4/2014).

Direktur/Corporate Secretary BTPN Anika Faisal melaporkan kepada Kepala Eksekutif Pengawasan Pasar Modal Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Nurhaida dan Direksi PT Bursa Efek Indonesia, Senin (7/4/2014).

Dalam keterangan tertulis, Anika menyebutkan pembayaran bunga tahap ke-18 untuk obligasi Bank BTPN I Tahun 2009 dengan tingkat bunga tetap seri B senilai Rp400 miliar.

Jumlah pembayaran bunga senilai Rp12 miliar dengan tingkat suku bunga surat utang sebesar 12%. Bertindak selaku wali amanat adalah PT Bank Permata Tbk. dengan tanggal jatuh tempo pada 7 Oktober 2014.

"Surat utang tersebut dilakukan pemeringkatan oleh lembaga pemeringkat Fitch Ratings dengan peringkat yang diberikan AA (idn) pada 27 Juni 2013," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sukirno
Editor : Ismail Fahmi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper