Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PREDIKSI IHSG JUMAT: Indeks Akan Bergerak Melemah Terbatas

BISNIS.COM, JAKARTA--Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Jumat (5/4) diperkirakan akan bergerak melemah terbatas seiring dengan sentimen negatif dari global dan domestik.

BISNIS.COM, JAKARTA--Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan Jumat (5/4) diperkirakan akan bergerak melemah terbatas seiring dengan sentimen negatif dari global dan domestik.

Analis Panin Sekuritas Purwoko Sartono memperkirakan IHSG cenderung tertahan dengan potensi melemah terbatas di kisaran support-resistance 4.900-4.948.

“Beberapa data ekonomi AS yang mengecewakan dan juga ditambah ketegangan yang terus meningkat antara Korsel dan Korut menekan bursa saham regional dan IHSG,” ujarnya, Kamis (4/4).

Dia menjelaskan hasil data tenaga kerja AS sebanyak 158.000 orang, ternyata tidak sesuai dengan estimasi awal yakni 200.000 orang. Menurutnya, hal tersebut menimbulkan kekhawatiran pasar terhadap angka pengangguran yang akan dirilis.

Dari dalam negeri, kebijakan pemerintah terkait harga BBM bersubsidi akan menjadi sentimen tambahan terhadap IHSG. Seperti diketahui tingginya konsumsi BBM dalam negeri dikhawatirkan akan terus menambah desifit anggaran tahun ini

Sementara itu, Etrading Securities dalam rilisnya memperkirakan IHSG masih akan terkoreksi di level support 4.850 dan resistance 5.000. Adapun saham-saham yang dapat diperhatikan a.l saham ASRI, INTP, dan ISAT.

“[secara teknikal] penurunan IHSG merupakan koreksi yang wajar. IHSG bergerak full body bearish candlestick dan sinyal dead cross pada indikator stochastic, sehingga akan ada koreksi IHSH lanjutan,”  tuturnya. if)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Others

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper